Resep : Resep Kari Kepala Ikan
Kategori : Masakan sea food dan hewan air lainnya
Resep Kari Kepala Ikan
RESEP KARI KEPALA IKAN
Bahan:
- 500 gr kepala ikan (biasanya dipakai ikan kakap)
- 1 sdt air perasan jeruk nipis untuk melumuri ikan sebelum dimasak
- ½ sdt air perasan jeruk nipis untuk dimasukkan ke masakan menjelang diangkat
- 2 sereh dimemarkan
- 1 lbr daun pandan besar, potong jadi 4 bagian
- 2 buah asam kandis (apa boleh buat, harus diabaikan jika tidak ada)
- 800 ml santan dari 1/2 butir kelapa
- 5 lbr daun jeruk purut
- 1 Sdm gula pasir
- 6 cabe merah keriting (jika tidak kuat pedas,pemakaian cabe dapat dikurangi) - haluskan
- 8 butir bawang merah - haluskan
- 4 siung bawang putih - haluskan
- 3 butir kemiri, sangrai - haluskan
- 1 sdt ketumbar, sangrai - haluskan
- 4 cm kunyit bakar, sangrai - haluskan
- ½ sdt jintan (jika suka)
- Garam
- Penyedap (jika suka)
- Minyak goreng untuk menumis
Cara membuat kari kepala ikan:
- Bersihkan kepala ikan. Rendam dalam air perasan jeruk nipis dan ½ sdt garam. Diamkan sekitar 15 menit
- Goreng kepala ikan sampai matang, angkat dan tiriskan
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai berbau harum
- Masukkan bumbu lainnya. Masak hingga bumbu matang
- Masukkan santan, gula, garam dan masak hingga matang
- Masukkan ikan, masak hingga kuah mengental. Sebelum diangkat tambahkan ½ sdt air perasan jeruk nipis
- Angkat dan siap disajikan
Demikian resep kari kepala ikan, Semoga menginspirasi
Enjoy and happy cooking
Pingin tau resep memasak ikan lainnya ala dapur kami? Yuk simak resepnya
- Resep Ikan Masak Kuah Asam Khas Manado
- Resep Ikan Woku Belanga Khas Manado
- Resep Perkedel Ikan
- Resep Ikan Bakar Khas Manado
Gimana Kak? kayakanya gampang kan? yuk kita cobain Resep Kari Kepala Ikan buat orang-orang yang kita sayangi. Oh ya, kalau menurut Kakak resep ini mudah dipraktekkan, jangan lupa bantu dishare ya..! biar Caca semangat update Blognya. Nantikan resep selanjutnya ya Kak!
EmoticonEmoticon