Resep : Resep Cara Membuat Bakmi Babi Jamur Kecap SH
Kategori : Babi, Daging, Mie, Tumis
Resep Cara Membuat Bakmi Babi Jamur Kecap SH
Oh ya bagi yang belum tau kecap SH, bisa googling ya. kecap ini paling mudah di temukan di daerah tangerang kota saja ( daerah pasar lama ) cuma kalo untuk warna kurang menonjol jd terkadang hrs tambahkan sedikit kecap bango untuk warnanya...
Bahan-bahan untuk Membuat Bakmi Babi Jamur Kecap SH
Bahan Daging Kecap :
250 gr daging babi giling
4 siung bawang putih & jahe secukupnya
5 sdm KECAP SH (kalo ga ada kecap SH, kecap manis biasa aja gpp)
1-1,5 sdm KECAP BANGO
Bahan Kuah :
570 ml Air
Secukupnya Daun Bawang
2 sdt Perasa Jamur
1 (1/2 sdm) Perasa Ayam (Royco Ayam)
1/2-1 sdm lada
Minyak Bawang :
6 Siung Bawang Putih
Minyak Mie Bakmi
1 ikat Sayur (caisim atau sayur apapun yang anda mau)
Kecap Asin Garam Lada
Langkah untuk Membuat Bakmi Babi Jamur Kecap SH
- + Langkah Daging Jamur Babi Kecap : Panaskan minyak masukan bawang putih dan jahe lalu masukan daging, tambahkan dengan sedikit air dan tambahkan jamurnya. Masukan kecap SH dan Bango lalu masukan juga bumbu lainnya (garam , lada , perasa jamur). Masak hingga matang.
- + Minyak Bawang : Cincang bawang putih panaskan minyak masukan bawang putih masak sampai bawang berwarna kuning kecoklatan.
- + Kuah : Panaskan air masukan daun bawang tambahkan perasa jamur, perasa ayam (kalo vegetarian ini bisa diskip) , lada , garam. Rebus sampai mendidih.
- + Bumbu bakmi : Masukan minyak bawang secukupnya , kecap asin , garam , lada,kecap SH. Aduk rata semuanya.
- + Rebus air, masukan mie dan sayur. Rebus hingga tingkat kematangan yang anda mau. Lalu tiriskan dan aduk rata mie dan bumbu. Setelah itu bisa di platting sesuai selera.
- + Selamat mencoba :)
EmoticonEmoticon